KH. Muad Makki: Peran Guru Sangat Penting dalam Membentuk Generasi Berakhlak Mulia

Pengasuh Pondok Pesantren Asshoamdiyah Burneh, Bangkalan, KH. Muad Makki, menyampaikan pesan pada momentum peringatan Hari Guru Nasional 2024. beliau menekankan bahwa guru adalah pilar utama dalam mencetak generasi penerus bangsa yang berilmu, beriman, dan berakhlak mulia. Senin (25/11/2024)

“Guru bukan hanya pengajar, tetapi juga pembimbing akhlak dan moral. Tugas guru jauh lebih besar dari sekadar menyampaikan ilmu, karena mereka berperan membentuk karakter anak-anak kita,” ujar KH. Muad Makki.

Beliau juga menekankan pentingnya menghormati dan menghargai jasa guru. “Sebagaimana kita diajarkan dalam Islam, guru memiliki kedudukan yang mulia. Ilmu yang kita dapat dari guru adalah jalan menuju kebahagiaan dunia dan akhirat,” tambahnya.

KH. Muad Makki mengingatkan bahwa tantangan guru di era modern semakin besar. Arus informasi yang deras, perkembangan teknologi, dan perubahan sosial menjadi ujian dalam mendidik generasi muda. “Guru harus terus belajar dan beradaptasi, namun tidak boleh melupakan inti pendidikan, yaitu menanamkan nilai-nilai kebaikan dan keimanan,” tegasnya.

KH. Muad Makki tidak lupa mendoakan para guru di seluruh Indonesia agar selalu diberikan kekuatan, kesehatan, dan keikhlasan dalam menjalankan tugas mulianya. “Mari kita jadikan Hari Guru Nasional ini sebagai momentum untuk meningkatkan penghormatan kita kepada para guru dan mendukung pendidikan yang lebih baik di negeri ini,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *